Sabtu, 24 Juli 2021

IPS KELAS 7 PERTEMUAN 3

 

BAB 1

MANUSIA, TEMPAT, DAN LINGKUNGAN

 

PETUNJUK / KETERANGAN

1.    Baca materi di LKS IPS Halaman 8 – 13

2.    Silhkan digaris bawahi konsep penting di LKS atau sesuai rangkuman di bawah ini

3.    Kalimat yang diwarnai merupakan konsep penting yang perlu diketahui.

 

MATERI

1.    Penemuan Lokasi Melalui Peta

Lokasi suatu tempat dapat dilihat pada sebuah peta. Peta adalah gambaran permukaan bumi pada suatu bidang datar dan diperkecil dengan menggunakan skala. Sebuah peta terdiri atas beberapa komponen penyusunya yaitu sebagai berikut:

a.    Judul Peta: menunjukkan isi pada suatu peta

b.    Skala Peta: menunjukkan perbandingan antara jarak dipeta dengan jarak sesungguhnya

c.    Penunjuk arah: tanda yang menunjukkan arah utara pada peta

d.   Tahun Pembutan: digunakan untuk mengetahui waktu pembuatan peta

e.    Simbol: tanda khusus pada peta yang mewakili objek yang dipetakan, ada simbol titik, simbol garis, simbol area dan simbol warna

f.     Legenda: menunjukkan keterangan semua objek yang ada pada permukaan peta

g.    Lettering: pembedaan tulisan untuk memperjelas simbol peta

h.    Garis Koordinat atau astronomis: garis khayal pada peta berupa koordinat dalam bentuk garis lintang dan garis bujur

i.      Inset: peta kecil untuk menunjukkan lokasi daerah yang dipetakan diantara lokasi lainnya yang lebih luas

j.      Garis tepi: garis yang digunkan untuk membatasi gambar pada peta.

 

2.    Letak dan Luas Indonesia

Letak suatu tempat dipermukaan bumi tidak hanya sekedar menunjukkan posisinya diantara tempat lainnya. Letak juga menunjukkan karakteristik tempat dan menunjukkan posisi daerah mana yang strategis maupun tidak. Adapun letak Indonesia secara astronomis yaitu diantara 60 LU – 110 LS dan diantara 950 BT – 1410 BT. Sedangkan secara geografis terletak diantara dua benua yaitu benua Asia (di utara Indonesia) serta Australia (di selatan Indonesia) dan terletak diantara dua samudra yaitu Samudra Hindia (di Barat Indonesia) dan Pasifik (di timur Indonesia).

Banyak sekali manfaat yang didapatkan Indonesia karena letak astronomis dan geografis tersebut. Mulai dari iklim Indonesia yang sejuk atau disebut iklim tropis hingga maraknya perdagangan internasional di berbagai pelabuhan besar. Selanjutnya perlu diketahui bahwa luas daratan Indonesia yaitu 1.922.570 km2 dengan terdiri atas 13.466 pulau dan 99.030 km garis pantainya. Sedangkan untuk luas perairan Indonesia yaitu 3.257.483 km2  yang berupa lautan, sungai, danau, dan sebagainya.

Minggu, 11 Juli 2021

IPS KELAS 7 PERTEMUAN 2

#PERTEMUAN 2
#IPS 7 SMEPERSELSA 2021
#KELAS D
#KELAS E
#KELAS F
#KELAS G
#KELAS H
#KELAS I



 VIDIO PEMBELAJARAN PENGERTIAN RUANG DAN INTERAKSI ANTAR RUANG





KLIK LINK DIBAWAH INI UNTUK MELIHAT CONTOH TUGAS